Yuk Cari Tahu Kecepatan Kita Mengetik

Yuk Cari Tahu Kecepatan Kita Mengetik
Diterbitkan: 11-12-2019 | Oleh: BLC Admin

Tidak Cuma kendaraan bermotor lho yang bisa diukur kecepatannya. Kecepatan mengetikmu juga bisa diukur.

 

Ada banyak aplikasi di internet yang bisa kita gunakan untuk mengukur kecepatan kita mengetik, salah satunya adalah 10fastfingers.

 

10fastfingers menyediakan beberapa bahasa di dunia. Salah satunya bahasa Indonesia. Cara melakukannya sangat mudah, Dulur buka saja situs 10fastfingers.com kemudian pilih bahasa Indonesia. Nanti akan muncul kata-kata yang harus kita ketik beserta durasinya, yaitu satu menit.


Kata-kata yang muncul merupakan kata acak (tidak membentuk sebuah kalimat yang padu). Setiap kata yang kita ketik dengan benar akan berubah warna menjadi hijau, dan kata yang salah ketik akan menjadi berwarna merah. Diakhir waktu akan muncul hasilnya, yaitu berapa KPM (Kata Per Menit), beserta rincian berapa karakter yang telah Dulur ketik, tingkat akurasi, berapa kata yang diketik dengan benar, dan juga berapa kata yang diketik tetapi salah.

Ada dua level dalam 10fastfingers, yaitu 200 kata per menit dan 1000 kata per menit.

Jika Dulur sudah menguasai 200 kata per menit, coba Dulur tingakatkan latihannya ke 1000 kata per menit, ya.

 

Jangan malas latihan mengetik cepat setiap hari ya, Dulur. Cukup sisihkan waktu 1-2 jam per hari untuk latihan. Karena mampu mengetik dengan cepat mempunyai banyak keuntungan. Terutama untuk seorang penulis. Dengan mampu mengetik cepat seorang penulis bisa fokus penuh dengan cerita, tidak lagi pada letak huruf saat mengetik.

 

Keuntungan mampu mengetik dengan cepat lainnya Dulur bisa juga membuka jasa pengetikan, lho. Mampu mengetik dengan cepat sudah bisa menjadi modal yang sangat besar, karena Dulur akan bisa menyelesaikan pesanan tepat waktu, akurat, dan berkualitas.
 

Bagikan artikel: