Bisnis Sampingan Online yang Cocok untuk Karyawan

Bisnis Sampingan Online yang Cocok untuk Karyawan
Diterbitkan: 08-03-2019 | Oleh: BLC Admin

Kata sebagian orang menjadi karyawan itu enak, karena gaji yang sudah pasti setiap bulannya. Berbeda dengan pengusaha yang belum pasti hasil setiap bulannya, kadang banyak kadang tidak. Tetapi terkadang gaji karyawan tiap bulannya tidak mencukupi untuk memenuhi kebutuhan hidup yang sangat tinggi. Ada dua langkah yang bisa ditempuh, pertama adalah pengiritan. Jika dengan pengiritan tetap tidak mencukupi, maka harus berupaya menempuh cara kedua, yaitu mencari peluang penghasilan sampingan.

 

Berikut ada 4 ide bisnis berbasis online sampingan yang cocok untuk karyawan:

1. Membuka toko online

Teknologi sekarang sangat memudahkan hidup dari segala lini kehidupan, salah satunya adalah jual beli. Bagi karyawan yang ingin mendapatkan penghasilan tambahan coba bisnis toko online yang bisa dijalankan dimana saja. Cukup menginstall media sosial instagram atau facebook karyawan bisa berjualan. Jika tidak punya produk sendiri, bisa menjadi reseller menjualkan produk orang lain. Di internet banyak suplier atau distributor yang membutuhkan reseller. Bahkan banyak dari mereka yang menyediakan sistem dropship. Sehingga kamu tidak perlu sibuk menyiapkan barang, tidak perlu repot menyiapkan gudang untuk stok barang, dan lain sebagainya.

2. Blogger

Buat kamu yang suka menulis menjadi blogger bisa menjadi alternatif untuk mendapatkan uang dari internet. Tetapi cara ini tidak bisa instant. Kamu harus membuat konten yang menarik agar blogmu dibaca oleh banyak orang. Kemudian kamu bisa memasang slot iklan di blog kamu. Dengan begitu kamu bisa mendapatkan uang dari kerjasama content placement, artikel review, dan juga dari adsense.

3. Menyediakan Jasa Freelance

Jasa freelance banyak dibutuhkan dan dicari, mulai dari freelance penulis, penerjemah, admin social media, layanan digital marketing, jasa desainer grafis, dan banyak lagi. Setiap orang memiliki skill tersendiri, mengapa tidak memulai profesi sebagai freelance? Bukankah itu akan lebih menyenangkan?

4. Menjadi Driver Ojek Online

Saat pulang dari kantor kamu mungkin saja bisa sekalian memberi tumpangan kepada orang yang searah dengan perjalan pulang, dan dibayar pula. Itulah salah satu kelebihan menjadi driver ojek online. Persyaratan yang tidak sulit, permintaan tinggi, dan waktu kerja yang fleksibel ini sangat mungkin untuk kamu coba.

 

Tidak ada kata tidak mungkin untuk menambah penghasilan meskipun telah menjadi karyawan. Yang terpenting adalah mempunyai kemauan yang kuat. Bahkan bisa jadi meskipun kamu menjadi karyawan bisnis sampinganmu juga bisa merekrut karyawan, sehingga kamu tak perlu repot-repot menjalankannya sendirian. Asalkan ada kemauan disitu pasti ada jalan.

Bagikan artikel: